Produk Tangerang

Rambutan Parakan: Si Manis Khas Kabupaten Tangerang yang Mendunia

Rambutan Parakan: Si Manis Khas Kabupaten Tangerang yang Mendunia

Apa Itu Rambutan Parakan? Rambutan Parakan (Nephelium lappaceum L) adalah salah satu jenis rambutan khas dari Kabupaten Tangerang, Banten. Dikenal dengan rasa manis, daging buah yang padat, tebal, kering, dan sedikit berair, rambutan ini telah menjadi ikon buah unggulan daerah tersebut. Asal Usul Nama Rambutan Parakan Nama “Parakan” berasal dari bahasa Sunda, yaitu kata perakan yang berarti “satu perak”. Sebelum tahun 1965, rambutan ini dikenal masyarakat sebagai rambutan Aceh. Namun, karena redenominasi nilai mata uang dari seribu rupiah menjadi satu rupiah (atau satu perak), masyarakat Tangerang mulai menyebut rambutan ini sebagai rambutan parakan, merujuk pada harga per ikat saat itu.…
Read More